Warga dan Pengembang Gelar Doa Bersama Jelang Pembangunan Asthara Bridge

Okezone • 1 hour ago

7
Warga dan Pengembang Gelar Doa Bersama Jelang Pembangunan Asthara Bridge

CEO Asthara Skyfront City, Supardi Ang (kiri) bersama perwakilan mitra konstruksi Bukaka Rizki KSO, Abdul Hakim melakukan prosesi simbolis doa bersama dan menekan tombol sirene sebagai penanda dimulainya pembangunan Asthara Bridge di Bundaran Utama Asthara Skyfront City, Tangerang, Kamis (22/1/2026). Jembatan ini akan menjadi infrastruktur ikonik yang menghubungkan kawasan strategis sekitar Bandara Internasional Soekarno Hatta. amp;nbsp; Asthara Skyfront City menggelar doa bersama sebelum memulai pembangunan Asthara Bridge, jembatan utama yang akan menjadi akses strategis sekaligus infrastruktur ikonik penghubung Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang. Kegiatan ini menegaskan komitmen perusahaan dalam merealisasikan pengembangan kawasan secara berkelanjutan. amp;nbsp; Sebelumnya, Asthara Skyfront City telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Bukakaamp;ndash;Rizki KSO pada November 2025. Asthara Bridge dirancang membentang sepanjang sekitar satu kilometer melintasi Sungai Cisadane dan menghubungkan gerbang kawasan dengan township Asthara Skyfront City seluas 1.100 hektare. amp;nbsp; CEO Asthara Skyfront City Supardi Ang mengatakan pembangunan Asthara Bridge bukan sekadar proyek infrastruktur, melainkan langkah visioner bagi pengembangan kawasan. Melalui doa bersama ini, ia berharap proses pembangunan berjalan lancar, aman, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. amp;nbsp; Supardi Ang menambahkan, Asthara Bridge akan menjadi simbol kemajuan, kolaborasi, dan keterbukaan, sejalan dengan nilai Connect Globally. Pembangunan jembatan ini menjadi salah satu milestone penting yang diharapkan menghasilkan infrastruktur berkualitas, aman, tepat waktu, dan bernilai estetika tinggi sebagai wajah kawasan.

Read More...

User's comments

^